Jasa Mezzanine Semarang (Profesional dan Amanah)

Mencari informasi terkait jasa pembuatan mezzanine Semarang? Anda berada di website yang tepat. Kami akan berbagi informasi seputar pembuatan mezzanine yang ditangani oleh jasa ahli yang profesional dan amanah, sehingga Anda tidak perlu khawatir. Sebelum itu mari kita kenalan terlebih dahulu dengan mezzanine.

Kenalan dengan Mezzanine yuk!

Mezzanine merupakan sebuah lantai tambahan yang letaknya berada di antara plafon atau langit-langit rumah dengan lantai di bawahnya. Jika dilihat-lihat, mezzanine ini menyerupai balkon yang biasanya. Perbedaannya hanya terletak pada posisinya, jika balkon biasanya di luar ruangan sedangkan mezzanine berada di dalam ruangan.

Namun tidak semua rumah bisa menggunakan mezzanine untuk tambahan ruangan. Hanya rumah yang jarak plafon dengan lantai di bawahnya jauh saja yang bisa. Untuk ukuran mezzanine juga tidak semua luas ruangan yang digunakan. Mezzanine hanya membutuhkan sepertiga dari luas ruangan yang ada.

Jasa pembuatan mezzanine di Semarang, Sumber: homedit.com
Jasa pembuatan mezzanine di Semarang, Sumber: homedit.com

Apa Kegunaan Mezzanine?

Mezzanine ini sangat cocok sekali untuk Anda yang memiliki tipe rumah yang kecil dan sempit. Anda tidak perlu bingung lagi karena kekurangan tempat di rumah, cukup menambahkan mezzanine bisa menjadi solusi yang tepat. Mezzanine ini juga bisa menambah kesan “cantik” pada interior rumah Anda.

Bahkan Anda bisa menyesuaikan desain mezzanine sesuai dengan desain interior yang Anda gunakan untuk rumah Anda. Namun pastikan Anda menggunakan jasa mezzanine Semarang yang profesional dan berpengalaman untuk membuatnya. Karena dibutuhkan keterampilan yang tidak sembarangan agar sesuai dengan yang Anda inginkan.

Mezzanine ini bisa Anda gunakan untuk berbagai kebutuhan, misalnya saja kamar tidur. Jadi Anda bisa menambah kamar lagi dengan menggunakan mezzanine. Jangan lupa untuk mendekorasi kamar Anda secantik mungkin. Anda bisa memanfaatkan barang-barang bekas misalnya kemasan paper box pembungkus kado untuk menyimpan barang-barang.

Selain kamar tidur, Anda juga bisa memanfaatkan mezzanine sebagai tambahan ruangan lainnya yang Anda butuhkan. Misalnya saja sebagai ruang baca, walk in closet, ruang bermain anak, ruang keluarga, hingga berbagai ruangan lainnya.

Ada berbagai bahan yang bisa digunakan untuk membuat mezzanine. Beberapa diantaranya ialah kayu, besi, baja, hingga beton. Untuk memilih bahan yang akan digunakan untuk membuat mezzanine tersebut bisa disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan Anda. Bahkan Anda juga menyesuaikannya dengan desain interior yang ada di dalam rumah.

Mezzanine untuk kamar tidur minimalis, Sumber: decoist.com
Mezzanine untuk kamar tidur minimalis, Sumber: decoist.com

Harga Bikin Mezzanine

Untuk Anda yang menanyakan berapa harga pembuatan mezzanine, maka jawabannya akan bermacam-macam. Hal ini disebabkan dari berbagai faktor, mulai dari bahan pembuatannya hingga desain dan furniture yang Anda inginkan. Jadi harga bisa tergantung dengan yang Anda inginkan, bisa 2 juta atau bahkan 3 juta per meternya.

Untuk membuat mezzanine ini tidak sembarang orang bisa ya, dibutuhkan tukang interior khusus yang ahli dan berpengalaman. Karena ketelitian dan ketepatan dibutuhkan untuk menghasilkan karya yang sesuai. Anda bisa konsultasi langsung dengan konsultan interior yang profesional untuk berdiskusi mengenai mezzanine yang Anda inginkan.

Kelebihan Memakai Jasa Mezzanine Semarang

Apa kelebihan atau keuntungan yang akan Anda terima jika menggunakan jasa mezzanine Semarang untuk pembuatan mezzanine Anda? Berikut beberapa keuntungan yang akan Anda dapatkan bila menggunakan jasa kami:

  • Mezzanine dikerjakan oleh tenaga yang ahli. Kami memiliki mitra interior berpengalaman dan profesional untuk pengerjaan mezzanine. Jadi mezzanine Anda akan dikerjakan oleh orang-orang yang sudah ahli dibidangnya.
  • Desain sesuai yang Anda inginkan. Konsultasikan kepada mitra kami mengenai desain secara detail supaya desain yang Anda inginkan dapat terealisasikan. Sampaikan saja mengenai detail bahan dan yang lainnya pada saat sesi konsultasi.
  • Bisa menyesuaikan dengan budget Anda. Ketika sesi konsultasi, sampaikan juga mengenai budget yang Anda miliki. Ketika cocok dengan budget dan desain, maka mezzanine bisa segera dieksekusi.
  • Pengerjaan tepat waktu dan berkualitas. Diskusikan mengenai berapa lama mezzanine Anda selesai dikerjakan. Kami akan menyelesaikan produksinya sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat.
Mezzanine dengan model tertutup, Sumber: treehouse.co
Mezzanine dengan model tertutup, Sumber: treehouse.co

Bagaimana Alur Pemesanan di Jasa Mezzanine Semarang?

Jangan kahwatir, kami juga akan memberikan informasi terkait alur pemesanan mezzanine di jasa interior Semarang ini. Berikut sedikit gambaran mengenai alur pemesanan kami.

1. Chat Admin

Langkah pertama yang harus Anda lakukan ialah menghubungi admin kami melalui kontak yang telah tersedia. Anda bisa menyampaikan mengenai layanan apa yang Anda butuhkan. Untuk hal ini ialah pembuatan mezzanine, jadi sampaikan mengenai layanan Anda tersebut.

2. Sesi Konsultasi dan Perencanaan Desain

Setelah menyampaikan layanan yang Anda butuhkan, admin akan menghubungkan Anda kepada mitra interior kami untuk masuk ke tahapan konsultasi dan perencanaan desain. Anda bisa konsultasi secara online maupun offline kepada konsultan kami.

Lakukan juga perencanaan desain, sampaikan mengenai desain yang Anda inginkan kepada tim interior kami. Jika Anda belum memiliki desain, maka Anda bisa mendiskusikannya dengan tim kami bagaimana desain yang cocok dan sesuai dengan yang Anda inginkan.

3. Survey dan Ukur

Ketika Anda telah mendiskusikan mengenai mezzanine yang Anda inginkan, tim kami akan melakukan survey dan ukur. Pada tahapan ini, biaya keseluruhan yang akan Anda keluarkan untuk membuat mezzanine akan terlihat. Apabila Anda memiliki budget tersendiri maka sampaikan, supaya bisa disesuaikan.

Mezzanine untuk ruang baca, Sumber: dezeen.com
Mezzanine untuk ruang baca, Sumber: dezeen.com

4. Tahap Produksi

Setelah budget dan desain sudah sesuai dengan yang Anda inginkan dan telah disepakati kedua belah pihak, maka tahap selanjutnya ialah produksi. Perlu Anda ketahui bahwa kami harus memproduksi pesanan Anda terlebih dahulu, sehingga kami memerlukan waktu untuk produksinya.

5. Pengiriman dan Instalasi

Setelah pesanan Anda selesai diproduksi, kami akan melakukan pengiriman yang dilanjutkan dengan instalasi. Kami akan mengirimkan sesuai dengan lokasi yang telah disepakati.

Buat Mezzanine Sekarang!

Tidak perlu jauh-jauh untuk mencari jasa pembuatan mezzanine. Saat ini Interior Booster hadir di Semarang untuk melayani kebutuhan interior Anda, pastinya juga terdekat dari lokasi Anda. Silahkan hubungi kami untuk menyampaikan layanan yang Anda butuhkan. Kemudian Anda bisa langsung konsultasi dengan mitra interior pilihan kami yang ada di Semarang.

Ingin Membuat Mezzanine Sekarang?

Hubungi kami jika Anda sudah yakin. Jangan biarkan waktu berharga Anda terbuang percuma. Klik tombol dibawah ini untuk order layanan pembuatan mezzanine di Semarang.

Dengan klik tombol diatas, Anda akan dihubungkan ke WA dengan no 0815-4840-5422

Jangan ragu untuk menghubungi kami untuk menanyakan detail informasi terkait jasa pembuatan mezzanine di Semarang. Selain mezzanine, kami juga melayani berbagai kebutuhan interior lainnya. Untuk Anda yang membutuhkan informasi terkait karya interior dari mitra kami, silahkan kunjungi laman website Interior Booster.

Leave a Comment