7+ Perabotan Dapur yang Cantik dan Fungsional : Wajib Dimiliki!

Dapur merupakan salah satu ruangan yang ada di dalam rumah. Memiliki dapur yang rapi dan bersih pastinya adalah harapan semua orang. Apalagi jika dapur tersebut dilengkapi dengan perabotan dapur yang cantik.

Perabotan cantik yang lengkap dan cantik, tentunya akan membuat pemilik rumah semakin semangat untuk menyajikan makanan yang enak bagi anggota keluarga. Selain itu, dengan memiliki perabotan dapur, dapur Anda juga akan terlihat menarik.

Untuk mendapatkan perabotan dapur yang cantik dan fungsional tidaklah sulit. Anda bisa menemukan berbagai perabotan dapur cantik di toko perabotan atau bisa membelinya di marketplace langganan Anda.

Perabotan dapur cantik, Sumber : kompas.com
Perabotan dapur cantik, Sumber : kompas.com

Saat ini, terdapat banyak jenis perabotan dapur yang bisa Anda pilih untuk mengisi dan melengkapi dapur Anda. Harga yang ditawarkan untuk perlengkapan dapur juga bermacam-macam, mulai dari yang harganya murah sampai yang harganya mahal. Tentunya hal tersebut tergantung dari fungsinya masing-masing.

Nah, beberapa jenis perabotan dapur cantik ini adalah rekomendasi dari tim interior booster yang bisa Anda pilih untuk melengkapi dapur Anda, pastinya perabotan-perabotan ini harus Anda miliki.

Rekomendasi Perabotan Dapur Cantik Yang Fungsional

Perabotan Dapur Minimalis

Pilihan perabotan simpel, sederhana dengan warna-warna monokrom atau pastel tentunya akan membawa ketenangan bagi pemiliknya. Hal ini juga bisa Anda terapkan dalam memilih perabotan dapur. Beberapa rekomendasi perabotan dapur minimalis ini bisa menjadi pilihan untuk Anda yang menyukai hal-hal sederhana.

1. Glass Jar Bamboo Lid

Glass jar bamboo lid atau tutup bambu toples kaca ini merupakan salah satu perabotan dapur yang harus Anda miliki. Dengan bahan utama kaca dengan bambu sebagai tutupnya, membuat perabotan ini menjadi unik dan banyak diminati oleh banyak orang.

Ada beberapa ukuran yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Anda bisa memanfaatkannya untuk menyimpan berbagai macam bumbu masakan, seperti ketumbar, lada, dan yang lainnya. Selain itu, perabotan ini juga bisa menjadi dekorasi untuk dapur Anda.

Glass jar bamboo lid, Sumber : you-buy.ca
Glass jar bamboo lid, Sumber : you-buy.ca

Anda bisa menatanya di rak secara rapi, agar tampilan dapur Anda semakin cantik dan tentunya menarik.

2. Spatula Silikon Pastel

Rekomendasi perabotan cantik selanjutnya adalah spatula silikon pastel. Umumnya, spatula biasanya terbuat dari bahan stainless dan kayu. Namun seiring berjalannya waktu, banyak yang memproduksi spatula dengan bahan utama silikon.

Spatula silikon saat ini tengah naik daun daripada spatula dengan bahan lainnya. Selain karena warna pastel pada spatula silikon yang menarik, hal ini juga karena spatula silikon memiliki kemampuan anti gores yang tidak perlu diragukan lagi.

Spatula silikon pastel, Sumber : shopee.co.id
Spatula silikon pastel, Sumber : shopee.co.id

Tekstur spatula yang elastis, membuatnya lebih aman ketika bergesekan dengan wajan saat digunakan untuk memasak. Apalagi jika dibandingkan dengan spatula dengan bahan kayu atau bahan stainless.

Perabotan Dapur Kekinian 

Perabotan dapur yang harus ada di dapur Anda selanjutnya adalah perabotan dapur kekian. Seiring berkembangnya teknologi, semakin berkembang pula peralatan-peralatan dapur yang diciptakan. Perabotan dapur kekian ini pastinya membuat memudahkan kegiatan memasak Anda. Berikut ini adalah rekomendasi perabotan kekinian yang harus Anda miliki.

1. Penghancur Bawang

Bawang merupakan bahan yang harus ada dalam membuat makanan. Biasanya bawang akan dicincang atau akan dihancurkan. Jika sebelumnya mencincang dan menghancurkan bawang Anda harus menggepreknya dengan pisau. Saat ini, Anda bisa menghancurkan bawang dengan alat penghancur bawang.

Alat penghancur bawang, Sumber : harga-jual.com
Alat penghancur bawang, Sumber : harga-jual.com

Perabotan dapur yang satu ini sangat bermanfaat untuk memudahkan Anda dalam menghancurkan bawang. Anda cukup memasukkan bawang ke dalam tempatnya, lalu menjepitnya. Dalam hitungan detik, bawang tersebut langsung hancur dan otomatis keluar melalui bagian bawah dari alat ini tanpa membuat tangan Anda beraroma bawang.

2. Pemotong Telur Rebus

Memotong telur rebus menjadi sama besar dan presisi merupakan salah satu kegiatan yang sulit dilakukan. Alih-alih memotongnya menjadi rapi dan sama besar, tidak jarang telur tersebut malah menjadi hancur tak berbentuk.

Namun itu dulu sebelum pada akhirnya ada perabotan yang bisa membantu memotong telur dengan rapi. Yaps, alat ini biasa dikenal dengan pemotong telur. Bentuknya yang simpel dan mudah digunakan menjadikan alat ini banyak diminati oleh masyarakat.

Alat pemotong telur, Sumber : tokopedia.com
Alat pemotong telur, Sumber : tokopedia.com

Bagaimana tidak, Anda cukup meletakkan telur rebus ke dalam alat ini dan menekannya, dengan seketika telur tersebut akan terpotong. Pastinya dengan ukuran telur yang sama. Sangat membantu dan memudahkan Anda, bukan?

Peralatan Dapur Unik

Selain perabotan kekinian, Anda juga perlu melengkapi dapur Anda dengan peralatan yang unik tapi tetap memiliki manfaat untuk kegiatan memasak Anda.

1. Pemisah Kuning Telur

Salah satu peralatan dapur unik yang wajib Anda miliki adalah pemisah putih dan kuning telur. Jika sebelumnya Anda memisahkan putih dan kuning telur dengan bantuan sendok, kali Anda harus merasakan manfaat dari peralatan dapur satu ini.

Peralatan dapur yang satu ini memiliki bagian yang membuat kuning telur tetap berada di tempatnya, sedangkan putih telur mengalir ke bawah. Tentunya alat ini sangat memudahkan bagi Anda yang sering membuat roti.

Alat pemisah kuning telur, Sumber : id.aliexpress.com
Alat pemisah kuning telur, Sumber : id.aliexpress.com

2. Pengiris Alpukat

Jika biasanya mengiris alpukat menggunakan pisau dapur, Anda harus beralih ke alat satu ini. Alat pengiris alpukat ini memungkinkan Anda mengiris atau memotong alpukat dengan aman tanpa membahayakan jari.

Alat pengiris alpukat, Sumber : joom.com
Alat pengiris alpukat, Sumber : joom.com

Peralatan Dapur Dari Kayu

Peralatan dapur berbahan kayu masih menjadi pilihan bagi sebagian orang meskipun sudah banyak peralatan yang terbuat dari plastik, keramik dan bahan lainnya. Hal ini karena bahannya yang awet, kuat dan tidak mudah patah. Selain itu perawatannya juga terbilang lebih mudah.

Beberapa peralatan dari bahan kayu ini tentunya harus ada untuk melengkapi dapur Anda.

1. Mangkok Kayu

Umumnya, mangkok yang banyak ditemui adalah mangkuk dengan bahan kaca atau keramik, tetapi saat ini sudah banyak juga mangkok kayu yang ditawarkan di pasaran. 

Dibandingkan dengan mangkok dari keramik atau kaca, mangkok dari bahan kayu ini lebih aman digunakan karena tidak mudah pecah. Selain itu, mangkok dari kayu juga memiliki kesan yang estetik, lho.

Mangkok kayu. Sumber : shopee.co.id
Mangkok kayu. Sumber : shopee.co.id

2. Talenan Kayu

Meskipun sudah banyak talenan yang menggunakan bahan plastik atau silikon, tetapi talenan dengan bahan kayu masih memiliki banyak peminat. Sama halnya seperti peralatan dengan bahan kayu lainnya, talenan ini juga sangat kuat dan awet.

Talenan kayu, Sumber : kompas.com
Talenan kayu, Sumber : kompas.com

Peralatan Dapur Canggih

Selain harus memiliki perabotan-perabotan simpel yang fungsional, dapur Anda juga harus dilengkapi dengan peralatan dapur yang canggih.

1. Kompor Induksi

Salah satu perabotan yang harus ada di dapur Anda adalah kompor induksi. Kompor induksi merupakan salah satu kompor canggih yang saat ini populer di kalangan masyarakat . Meskipun harganya relatif mahal, tetapi kompor ini banyak diminati oleh sebagian orang.

Kompor induksi, Sumber : bp-guide.id
Kompor induksi, Sumber : bp-guide.id

Hal ini, karena kompor tersebut kemungkinan memasak tanpa menggunakan api yang menyala, tetapi menggunakan energi listrik yang jadi sumber energi panas. Selain disebut lebih hemat dan aman, kompor induksi juga lebih mudah dibersihkan.

2. Exhaust Hood

Exhaust hood atau penyedot udara merupakan salah satu peralatan canggih yang biasa ditemui di dapur. Peralatan dapur satu ini bermanfaat untuk menghilangkan sisa pembakaran, asap, serta bau dari proses memasak yang Anda lakukan.

Exhaust hood ini bermanfaat untuk menjaga kebersihan dapur Anda agar dapur tersebut semakin nyaman saat digunakan.

Exhaust hood, Sumber : thespruce.com
Exhaust hood, Sumber : thespruce.com

Itulah beberapa perabotan dapur cantik yang pastinya tetap fungsional dan memudahkan kegiatan memasak Anda. Jika tidak ingin memiliki semuanya, setidaknya Anda memiliki satu atau dua item untuk melengkapi keperluan dapur milik Anda.

Leave a Comment